02 September 2020

Sambutan Lurah Cileng

 

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh,

Salam sejahtera bagi kita semua,

Kepada masyarakat Desa Cileng yang saya hormati dan banggakan, pada kesempatan yang mulia ini, izinkanlah saya terlebih dahulu mengajak kita semua untuk mengucap syukur yang mendalam kepada Allah SWT atas limpahan rahmat dan karunia-Nya, sehingga pembuatan website Desa Cileng ini dapat terlaksana dengan baik dan lancar.

Sebagai Kepala Desa Cileng, saya merasa sangat berbahagia dan berterima kasih atas dukungan yang luar biasa dari berbagai pihak, terutama dari Perangkat Desa Cileng yang telah berperan aktif dalam proses pembuatan website ini. Semoga website ini dapat memberikan manfaat yang sebesar-besarnya bagi kita semua.

Saya juga ingin mengajak seluruh masyarakat Desa Cileng untuk turut serta dalam mengembangkan website ini. Partisipasi Anda dalam menyumbangkan ide, kreasi, serta informasi yang berharga sangat kami nantikan. Dengan demikian, website ini tidak hanya menjadi sarana informasi, tetapi juga dapat menjadi media untuk memperkenalkan potensi-potensi yang dimiliki Desa Cileng kepada dunia luar.

Akhir kata, kepada semua pihak yang telah berkontribusi, saya sampaikan penghargaan dan terima kasih yang setinggi-tingginya. Semoga kerja sama yang baik ini terus berlanjut dan memberikan hasil yang lebih optimal di masa mendatang.

Demikianlah sambutan yang dapat saya sampaikan. Saya, selaku Kepala Desa Cileng, mengucapkan terima kasih atas perhatian yang telah diberikan, dan mohon maaf apabila terdapat kekurangan dalam penyampaian ini.

Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh,

Kepala Desa Cileng,

YANTO

 

KARNIANTORO (SEKRETARIS DESA)    TEGUH AROFIATI (KAUR KEUNGAN)    SAERUN (KAUR TATA USAHA UMUM)    YANTO (KEPALA DESA)    SUKARTONO (KAUR PERENCANAAN)    HARIYADI (KASI PEMERINTAHAN)    RADI (KASI KESEJAHTERAAN)    HADI KARMINTO (KASUN KRITIK)    SUKADI (KASUN JURANG BANTENG)    PURYADI (KASUN JENAR)    KADIMUN (KASUN SAMBIROTO)