08 Agustus 2024

PENYERAHAN PROGRAM JATIM PUSPA

Magetan, 8 Agustus 2024 - Penyerahan program Jatim Puspa Tahun 2024 kepada 50 warga Desa Cileng penerima bantuan. Dalam kegiatan ini dihadiri oleh Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Provinsi Jawa Timur, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Magetan, Dinas Sosial Provinsi Jawa Timur. Bantuan untuk usaha kecil dan menengah (UKM) untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan penciptaan lapangan kerja di wilayah tersebut. Kegiatan jatim puspa direncanakan khusus untuk mengoptimalkan dan mengefektifkan program penanggulangan kemiskinan pedesaan melalui kegiatan pemberdayaaan bagi keluarga penerima manfaat graduasi pkh dengan memberikan fasilitas bantuan dan pendampingan. Tujuan kegiatan ini adalah untuk membantu meningkatkan pendapatan kpm, membantu memulihkan ekonomi, memberikan akses interaksi dan pendampingan terhadap kpm serta mendorong motivasi usaha dan skill. Penerima bantuan di Desa Cileng berasal dari UKM mulai dari makanan, usaha toko sembako, pertanian, penjahit, pengrajin, dan lainnya. Dimana pemberian bantuan berupa barang sesuai kebutuhan dari usaha mereka dengan jumlah 2,5 juta per kpm. Pemerintah Desa Cileng berupaya semaksimal mungkin dalam memenuhi kebutuhan barang yang diminta kpm.  Perwakilan dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa menyampaikan bahwa "Program Bantuan Jatim Puspa merupakan upaya nyata dari Pemerintah Provinsi Jawa Timur untuk menghadapi tantangan sosial dan ekonomi serta meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Melalui dukungan yang terstruktur dan komprehensif, diharapkan setiap lapisan masyarakat dapat merasakan manfaatnya dan turut berpartisipasi dalam pembangunan daerah yang lebih baik." Harapannya bantuan yang diberikan ini dapat digunakan semaksimal mungkin.
KARNIANTORO (SEKRETARIS DESA)    TEGUH AROFIATI (KAUR KEUNGAN)    SAERUN (KAUR TATA USAHA UMUM)    YANTO (KEPALA DESA)    SUKARTONO (KAUR PERENCANAAN)    HARIYADI (KASI PEMERINTAHAN)    RADI (KASI KESEJAHTERAAN)    HADI KARMINTO (KASUN KRITIK)    SUKADI (KASUN JURANG BANTENG)    PURYADI (KASUN JENAR)    KADIMUN (KASUN SAMBIROTO)